Jumat, 21 Desember 2012

Belajar memulai bisnis


BELAJAR MEMULAI BISNIS

    Usaha yang pernah saya jalani adalah usaha aksesoris, awal mulanya saya menjalankan bisnis ini dari sewaktu saya masih duduk dibangku SMA. Bermula dari hobi mengoleksi aksesoris seperti bando, kunciran, jepitan, kalung, gelang, anting-anting dan lain-lain.
      Saya sempat berfikir dari pada membeli lebih baik membuat kreasi sendiri. Akhirnya  saya mulai mencobanya membuat kreasi sendiri dengan bahan seadanya, awalnya saya tidak percaya diri memakai hasil kreasi saya sendiri. Namun ternyata teman-teman di sekolah memberi motivasi dan sangat mendukung saya untuk melanjutkan kreasi saya ini dan memulai bisnis ini.
     Saya pun berminat menjalankan bisnis ini, saya mulai melakukan bisnis ini pelan-pelan, sedikit demi sedikit, dengan modal sedikit dari sisa uang jajan dan bahan seadanya. Bahan-bahannya yaitu kain perca, renda-renda, kancing-kancing, benang jahit warna warni, benang wol, lem tembak, jarum jahit, jepit tiptop, dan lain sebagainya. Bahan – bahan tersebut di dapatkan dari kain bekas yang masih bagus dan yang masih bisa digunakan yang ada dirumah. Karena saya mau melihat dulu jika banyak yang  tertarik baru saya akan membeli kain dan bahan-bahaan yang baru dan lebih bagus lagi.
     Awalnya saya menjalani usaha ini tidak terlalu yakin karena hanya memiliki modal sedikit, akan tetapi atas dukungan teman-teman lain di sekolah, saya menjadi lebih yakin dan tetap ingin menjalankan bisnis ini.
     Saya menjualnya dari harga Rp. 2000 sampai harga Rp. 10000. Saya tidak mau menjual dengan harga yang terlalu mahal karena saya sesuaikan dengan dimana saya berjualan, yakni disekolah, jadi saya harus sesuaikan dengan rata-rata uang jajan teman-teman saya agar tidak kemahalan. Sekarang saya tidak hanya menawarkan di sekolah tapi juga mulai menawarkan ke lingkungan luar, dan sampai ke universitas ini. Dan sekarang bisnis saya ini telah melambung dan berkembang. Alhamdulillah saya juga sudah menghasilkan keuntungan yang lumayan besar dari hasil kerja keras saya sendiri, walaupun hanya usaha kecil tapi saya puas dengan hasil kreasi saya sendiri.
      Walaupun bisnis saya ini sudah melambung dan berkembang, namun saya tidak akan sombong dan akan tetap melanjutkan bisnis ini, bahkan saya juga berencana untuk menambahkan aksesoris lainnya. Karena menurut saya menjalankan bisnis itu harus didasarkan dengan rasa niat, bukan hanya ingin sekedar mencoba, seseorang pembisnis itu harus memiliki jiwa tekun, ulet, sabar, bertanggung jawab dan berani mengambil resiko, tidak takut akan kegagalan, karena kegagalan adalah awal kesuksesan J
          

Tidak ada komentar:

Posting Komentar